Senin, 09 Agustus 2010

Minggu Depan Pastikan Tambah Pemain

Dalam satu minggu kedepan manajemen Persibo Bojonegoro menjanjikan akan menambah jumlah pemain tim berjuluk Laskar Angling Dharma itu.

“Tentu kami akan tambah pemain sampai dianggap cukup,” kata asisten manajer Persibo, Imam Sardjono.

Dia mengatakan dalam satu minggu kedepan akan ada tambahan pemain. Hanya, dia enggan menjelaskan siapa pemain yang dimaksud. Namun, dia memastikan saat ini manajemen sedang melakukan nego dengan beberapa pemain. “(Pemainnya) ada yang sudah latihan bersama dan ada yang sama sekali belum datang,” kata Imam, sapaan akrabnya.

Didesak mengenai alasan belum dibukanya nama pemain yang dinego, pria yang juga pengusaha saprodi itu menjelaskan karena sebagian pemain masih terikat kontrak dengan klub lamanya. Namun, lanjut dia, pemain dimaksud telah sepakat untuk bergabung dengan Persibo. “Hanya tinggal pembicaraan detail saja,” imbuhnya

Sementara itu, menghadapi gelaran Liga Jatim Piala Gubernur IX, dia mengatakan bakal mendaftarkan pemain yang sama sekali belum dikontrak. Pemain tersebut, kata dia, adalah para pemain seleksi yang masih dipantau kemampuannya. “Kan ada beberapa pemain yang sudah ikut seleksi,” tuturnya.

Salah satu pemain seleksi adalah Iswandi Da’i. Mantan gelandang Persema Malang yang sebelumnya pernah memperkuat Persibo itu sudah beberapa hari mengikuti seleksi.

Persibo bakal melakoni laga perdana Piala Gubernur menghadapi Persekam Metro FC Malang di Kediri pada 21 Agustus mendatang. Rombongan pemain akan berangkat 18 Agustus mendatang. “Kalau jumlah pemain berapa, kami belum bisa pastikan. Tentunya ada tambahan dari yang sudah ada sekarang,” tegasnya. (ade/wid/jpnn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar