Rabu, 18 Agustus 2010

Dua Pemain Lokal Gabung Persibo

Dua pemain lokal, Iswandi Da’i dan Slamet Nurcahyo, secara resmi bergabung dengan Tim Persibo Liga Super Indonesia.

Iswandi Da’i, mantan pemain Persema Malang itu berposisi sebagai pemain gelandang dan Slamet Nurcahyo, mantan Persiba Bantul.

“Keduanya Iswandi Da’i dan Slamet Nurcahyo sekarang sudah resmi bergabung dengan Persibo,” kata Manajer Persibo Bojonegoro, Taufik Risnendar, Selasa.

Keduanya sepakat bergabung dengan Persibo selama satu musim mendatang. Menurut Taufik, dengan bertambahnya dua pemain lokal itu, jumlah pemain Persibo Liga Super, semuanya ada 12 pemain.

Mereka, pemain belakang, Aris Tuansyah, Novan Setya, M Hamzah, Slamet Nurcahyo, Jajang Paliama, A Sumardi dan M Irfan. Sedangkan posisi gelandang pemain asing Victor Da Silva, Abel Cielow Quioh, Iswandi Da’i dan Samsul huda.

Selain itu, juga pemain depan asal Desa Mojodelik, Kecamatan Ngasem, Samsul Arif. Menurut Taufik, para pemain yang sudah direkrut tersebut merupakan kerangka Tim Persibo Liga Super. Sebagai persiapan awal dilakukan untuk menghadapi Piala Gubernur Jatim, pada tanggal 21 Agustus ini.

Sementara itu, Pelatih Persibo Sartono Anwar menyatakan, tiga pemain asing asal Brasil yang mengikuti seleksi Persibo, juga didaftarkan dalam kompetisi Piala Gubernur Jatim. Mereka, Cayo posisi striker dan Fernando Andrasi posisi stoper, selain Carlos Hendrik, posisi striker.

Ketika pemain tersebut, selama kompetisi Piala Gubernur Jatim, kemampuannya akan dipantau selama mengikuti turnamen.”Saya ingin memastikan kemampuan ketiganya di piala gubernur, untuk memilih salah satunya,” jelasnya.

Sartono mengaku, dalam beberapa hari kedepan masih ada beberapa pemain asing lagi yang akan dipantau kemampuannya, di antaranya, striker asal Malaysia, Steven Bernard.(*/ant)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar